MENGENAL PIZZA


Pipi Pizza, Pizza merupakan salah satu makanan favorit masyarakat Indonesia. Porsinya yang besar cocok sekali dengan kebiasaan masyarakat Indonesia yang suka makan bersama. Tak ayal, pizza pun sering jadi pilihan manakala berkumpul bersama keluarga atau teman-teman. 

Penganan berbentuk lingkaran dengan berbagai macam topping di atasnya ini dikenal sebagai penganan khas Italia. Namun, ternyata, pizza yang akrab di lidah orang Indonesia bukan berasal dari negara asalnya. 

Sebenarnya, pizza masuk ke Indonesia sejak akhir abad ke-20. Ketua Umum Indonesian Chef Association Perwakilan Jakarta, Setiyanto mengatakan, pizza masuk di Indonesia sejak tahun 1980-an. Saat itu pizza yang masuk adalah pizza dari Amerika, bukan Italia.


Pizza tersebut dibawa oleh salah satu restoran pizza ternama dan tertua di Indonesia. Sejak saat itulah pizza menjadi salah satu alternatif makanan di Indonesia.

“Sebenarnya pizza Amerika sudah mau masuk (Indonesia) dari dulu. Tapi karena pas Soekarno Indonesia anti Amerika, (pizza) enggak bisa masuk. Baru setelah masa Soeharto bisa masuk,” ujar Setiyanto kepada CNN Indonesia, Kamis (12/2).

Setelah pizza ala Amerika populer di Indonesia, barulah pizza otentik asal Italia masuk. Namun, sampai saat ini pun pizza dari negara aslinya, Italia, belum bisa mengalahkan popularitas pizza ala Amerika di Indonesia.